Cascading Style Sheets
(CSS) adalah suatu bahasa stylesheet yang digunakan untuk mengatur
tampilan suatu dokumen yang ditulis dalam bahasa markup. CSS diperkenalkan untuk pengembangan website
pada tahun 1996. Nama CSS didapat dari fakta bahwa setiap deklarasi style yang
berbeda dapat diletakkan secara berurutan, yang kemudian akan membentuk
hubungan parent-child pada setiap style.
Penggunaan yang paling umum dari CSS
adalah untuk memformat halaman web yang ditulis dengan HTML dan XHTML. Spesifikasi
CSS diatur oleh World Wide Web Consortium
(W3C). CSS memungkinkan halaman yang sama untuk ditampilkan dengan cara yang
berbeda untuk metode presentasi yang berbeda, seperti melalui layar, cetak,
suara (sewaktu dibacakan oleh browser basis-suara atau pembaca layar),
dan juga alat pembaca braille. Halaman HTML atau XML yang sama juga dapat
ditampilkan secara berbeda, baik dari segi gaya tampilan atau skema warna
dengan menggunakan CSS.
Setelah CSS distandarisasikan, Internet Explorer dan
Netscape melepas browser terbaru mereka yang telah sesuai atau paling tidak
hampir mendekati dengan standar CSS.KEUNTUNGAN MENGGUNAKAN CSS
CSS digunakan
untuk mempersingkat penulisan tag HTML seperti font,color,text, dan table
menjadi lebih ringkas sehingga tidak terjadi pengulangan tulisan.
Cascading
Style Sheet, tahap 1 (CSS1) yang dipopulerkan oleh World Wide Web Consortium
(W3C) telah menetapkan versi terbaru peselancar Web Netscape dan Microsoft
untuk menentukan jenis gaya yang mungkin atau kenyataan yang menterjemahkan
ciri-ciri elemen gaya dalam sebuah halaman Web. CSS disediakan untuk memberikan
kebebasan bagi para desainer halaman web sesuai dengan yang dikehendakinya.
Keuntungan menggunakan CSS :
·
Memisahkan presentastion sebuah
dokumen dari content document itu sendiri.
·
Mempermudah dan Mempersingkat
pembuatan dan pemeliharaan dokumen web
·
Mempercepat proses rendering/pembacaan
HTML.
0 comments:
Post a Comment